duniaunggas.com – Pemeliharaan puyuh pada awalnya, kita ingin beternak puyuh saya juga mengalami hal yang sama, sama seperti yang anda pikirkan. Bagaimanakah cara, pemeliharaan puyuh yang masih kecil agar bisa berhasil hidup sampai nantinya bisa menghasilkan telur.  Belum  lagi takut akan momok puyuh yang baru menetas tentunya. Pemelihraan puyuh yang masih berusia 1 hari masih kecil dan sangat rentan dalam perawatannya. Oleh karena itu semoga topik ini bisa membantu mengenai, pemeliharaan puyuh yang baik. Mungkin banyak pemula peternak puyuh masih banyak yang bingung dalam mempersiapkan segala hal tentang pemeliharaan puyuh saat ingin memulai usaha beternak puyuh.

 

1 hari sebelum DOQ datang

Kontrol pemanas kandang box dengan mencoba menyalakan. Coba juga menyalakan saat malam hari untuk melihat daya listrik mampu atau tidak (jika pemanas menggunakan listrik).

Gunakan thermometer ruang untuk mengetahui suhu ruang dengan meletakan pada alas kandang. Pemanas distel susuai dengan temperatur yang dianjurkan untuk pemeliharaan puyuh.

Kontrol terakhir pemanas kandang box dan kesiapan lain agar tidak terjadi kegagalan. Siapkan pemanas cadangan jika sewaktu-waktu pemanas utama mengalami kendala. Suhu pada saat DOQ datang sampai umur 1 minggu adalah 36 derajat C – 38 derajat C.

Ukuran kandang box saat DOQ datang adalah 1 m2  persegi untuk 200 – 250 ekor DOQ.

Kandang harus rapat agar suhu dalam kandang tetap stabil Saat DOQ datang

IMG_20180507_110344-min

Gambar : Kandang Box

Umur 1 hari

Pagi hari kandang box harus sudah dipanaskan

Siapkan air + gula pasir/jawa atau vitamin anti stress  dan taruh didalam kandang box agar suhunya sama dengan suhu dalam kandang box. diberikan setiap pagi saja,sorenya air+vitamin pertumbuhan ( Vitachick)

Tempat minum jangan diletakkan dekat lampu agar saat suhu berubah dingin bibit puyuh tidak basah

Pakan digiling (bentuk mess / lembut) atau bisa beli yang sudah berbentuk tepung komplit dan ditebarkan dilantai secukupnya saja.

Setelah DOQ tiba, segera masukkan dalam kandang box

Usahakan DOQ selalu terkontrol karena pada umur 1-4 hari adalah fase kritis DOQ, biasanya penyebab kematian DOQ adalah kurang pemanas atau kedinginan sehingga DOQ mengumpul dan terinjak-injak, DOQ masuk tempat minum, DOQ tertindih tempat pakan atau minum.

Pakan diberikan sedikit-sedikit tapi sering, untuk menghindari pakan yang tidak termakan (terbuang)

 

Umur 2 – 3 hari

Pemeliharaan puyuh berikutnya pakan giling masih disebar dilantai atau ditaruh ditempat pakan yang memungkinkan DOQ bisa mencapai tempat pakan ( biasanya menggunakan nampan tempat pakan ayam broiler)

Air minum + gula pasir/jawa diberikan setiap pagi saja,sorenya air+vitamin pertumbuhan

Kertas Koran / semen lapisan 1 digulung (hati-hati)

Jika memakai tempat pakan, beri kawat reyner agar tidak banyak pakan yang tumpah

Jika listrik mati, tempat minum dikeluarkan dari kandang box (air dapat menyimpan panas, jika listrik mati DOQ akan mengumpul pada tempat minum, sehingga DOQ akan basah terkena air) dan kandang ditutup rapat agar panas dari kandang tidak keluar.

 

Umur 4 – 7 hari

Masa kritis sudah berakhir

Kontrol kepadatan kandang

Kontrol suhu kandang

Seleksi puyuh

Air minum + vitamin pertumbuhan diberikan Full pagi – malam

 

Jika populasi di kandang sudah penuh, maka lakukan penjarangan (kandang Box), atau pelebaran ukuran kandang (kandang litter)

Kontrol suhu kandang, pada siang hari buka sedikit kandang box supaya ada sirkulasi udara yang masuk dalam kandang dan pada malam hari kandang tetap tertutup.

Seleksi puyuh dilakukan dengan memisahkan puyuh yang tidak sehat, cacat ataupun kerdil.

 

8 – 14 hari

Kontrol kepadatan kandang, Kontrol suhu kandang, Seleksi puyuh, Pemberian pakan (butiran / crumble)

Penambahan jumlah tempat pakan dan minum

Air minum + vitamin pertumbuhan diberikan Full pagi – malam

Standar kepadatan kandang pada umur 8-14 hari adalah 75 ekor/m2

Standar suhu kandang pada umur 8-14 hari adalah 32 derajat C – 35 derajat C

Kandang box pada usia ini sudah bisa dibuka semua pada siang hari dan pada malam hari tetap           ditutup namun ada lubang sirkulasi untuk pergantian udara

Seleksi kembali puyuh dengan memisahkan puyuh yang tidak sehat, cacat ataupun kerdil.

Puyuh mulai diberi pakan berbentuk butiran / crumble

Tambah jumlah tempat pakan dan tempat minum agar puyuh dapat jatah pakan secara merata

  

 Puyuh Grower (Masa Pertumbuhan/Remaja)  15 – 20 hari 

Pemeliharaan puyuh berikutnya:

Kontrol kepadatan kandang

Kontrol suhu kandang

Seleksi puyuh

Penambahan jumlah tempat pakan dan minum

Air minum + vitamin pertumbuhan diberikan Full pagi – malam

Standar kepadatan kandang pada umur 15-20 hari adalah 60 ekor/m2

Standar suhu kandang pada umur 15-20 hari adalah 28 derajat C – 30 derajat C

Kandang box pada usia ini sudah bisa dibuka semua pada siang dan malam hari, namun pada malam hari tetap memperhatikan kondisi cuaca

Seleksi kembali puyuh dengan memisahkan puyuh yang tidak sehat, cacat ataupun kerdil.

Tambah jumlah tempat pakan atau pakan selalu tersedia jangan sampai habis (addlibitum) agar puyuh dapat jatah pakan secara merata

pemeliharaan puyuh

Kandang Pembesaran

21 – 28 hari

Pemeliharaan puyuh melakukan perlakuan sama seperti yang diatas, control kepadatan, suhu dan lain lain.

Vaksinasi ND (ND hitcher B1/ tetes mata atau hidung – ND LA SOTA melalui air  minum) untuk dosis berikan setengah dosis dari ayam. Sebelum dan sesudah vaksinasi berikan vitamin anti stress pada puyuh 2 hari sebelum hari “H” dan 2 hari setelah hari “H”

Pindah kandang

Standar kepadatan kandang pada umur 15-20 hari adalah 50ekor/m2

Standar suhu kandang pada umur 21 hari dan seterusnya adalah 22 derajat C-24 derajat C

Kandang box pada usia ini sudah bisa dibuka semua pada siang dan malam hari, namun pada malam hari tetap memperhatikan kondisi cuaca

Puyuh pindah kandang umur 27-35 hari, karena pada umur tersebut, puyuh akan lebih cepat menyesuaikan diri dengan ligkungan barunya.

40 hari sampai dengan afkir

Pergantian pakan dari pakan pertumbuhan ( pakan pedaging) ke pakan layer

Pergantian pakan  tidak dilakukan secara 100% total namun diberikan secara bertahap dengan perbandingan :

  40 –  45 hari

50% BR dan 50% layer

Kandang Batre Pembesaran

Kandang Batre Untuk Puyuh Pra Layer

46 – 50  hari

Pemberian pakan bisa langsung 100% layer naman ada baiknya masih dicamour dengan Br agar ouyuh tidak terlalu stress karena pergantian pakan. Pemberian pakan bisa menggunakan system 75% layer dan 25% BR,   Pemberian vitamin dan  Anti stress Jamu Untuk Unggas ( Puyuh Dan Ayam )

 

Vitamin C diberikan 3 hari seminggu (full sehari) atau 6 hari seminggu (diberikan pagi hari saja)

Antistress diberikan jika ada perlakuan yang menyebabkan puyuh menjadi stress, seperti saat pembersihan kotoran, ada perlakuan vaksinasi atau kondisi lingkungan / cuaca tidak mendukung.

Vaksinasi ND dilakukan  1 minggu sebelum masa mulai bertelur, lakukan vaksinasi ulang setiap 3 bulan sekali untuk mencegah virus nd masuk kedalam peternakan kit.

 

Sumber : duniaunggas.com  dan sumber lainnya

 

About the author

admin

Add Comment

Leave a Comment